DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN PERKEMBANGAN ANAK USIA PRASEKOLAH DI PAUD GENUK UNGARAN BARAT
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Jamal, Huda
Galih Widodo, Gipta
Trimawarti, Trimawarti
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2020-04-22 03:10:58 
Abstract :
Banyak faktor yang mempengaruhi perkembangan anak. terdiri dari faktor internal (genetik) dan faktor eksternal (lingkungan). Status gizi mempengaruhi perkembangan anak usia prasekolah. Hal ini dapat dilihat dari beberapa hasil penelitian yang telah dilakukan. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan status gizi dengan perkembangan anak usia prasekolah di Paud Genuk Ungaran Barat. Desain penelitian deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah anak usia prasekolah di Genuk Ungaran Barat sebanyak 112 anak. Teknik Sampling dalam penelitian ini menggunakan total sampling jumlah sampel 112 orang. Instrumen yang digunakan lembar observasi. Analisis data dengan menggunakan kendall tau. Sebagian besar status gizi anak usia prasekolah di PAUD Genuk Ungaran Barat normal sebanyak 76 responden (67,9%), kurus sebanyak 22 responden (19,6%) dan gemuk sebanyak 14 responden (12,5%). Sebagian besar perkembangan anak usia prasekolah di PAUD Genuk Ungaran Barat normal sebanyak 108 responden (96,4%), suspect sebanyak 3 responden (2,7%) dan untestable sebanyak 1 responden (0,9%). Ada hubungan yang signifikan antara status gizi dengan perkembangan anak usia prasekolah di PAUD Genuk Ungaran Barat. Orang tua dapat menambah wawasan tentang kebutuhan nutrisi anak dan perkembangan anak dan memperhatikan gizi anak sehingga orang tua dapat memberikan gizi yang cukup untuk anak 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo