DETAIL DOCUMENT
Perbedaan Stres Pada Ibu Bekerja dan Tidak Bekerja Dalam Mendampingi Sekolah Daring Anak Usia Prasekolah di TK Al Istiqomah Tlogomas Kota Malang
Total View This Week0
Institusion
Universitas Tribhuwana Tungga Dewi
Author
Deghu, RR
Maemunah, N
Andinawati, M
Subject
Usia Prasekolah, Ibu Bekerja Dan Tidak Bekerja, Stres 
Datestamp
2022-05-19 07:24:17 
Abstract :
Dampak sekolah daring yang secara terus menerus orang tua terutama ibu bekerja dan ibu tidak bekerja akan mengalami stress. untuk mengetahui stres pada ibu bekerja dan tidak bekerja dalam mendampingi sekolah daring anak usia prasekolah di TK Al Istiqomah Tlogomas Kota Malang tujuan dari penelitian . Desain penelitian menggunakan analitik observasional. Populasi penelitian Seluruh ibu yang memiliki anak usia prasekolah di TK AL Istiqomah Tlogomas Kota Malang sebanyak 34 orang dengan sampel penelitian sebanyak 32 responden. Sampel diambil menggunakan Quota Sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner tentang tingkat stres, dianalisis menggunakan uji Uji independent t test. Hasil penelitian membuktikan hampir sebagian besar Ibu yang bekerja memiliki tingkat stres pada kategori sedang, sebagian besar Ibu yang tidak bekerja memiliki tingkat stres pada kategori berat dan ada perbedaan stres pada Ibu bekerja dan Ibu tidak bekerja dalam mendampingi sekolah daring anak usia prasekolah di TK Al Istiqomah Tlogomas Kota Malang dengan nilai p-value= 0,016. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat meneliti faktor-faktor yang juga mempengaruhi terjadinya stress pada Ibu bekerja dan Ibu tidak bekerja. 

Institution Info

Universitas Tribhuwana Tungga Dewi