DETAIL DOCUMENT
Aplikasi Rizobakteri Untuk Pengelolaan Spodoptera Exigua Hubner Pada Tanaman Bawang Merah (Allium Cepa L) Di Lapangan
Total View This Week0
Institusion
Universitas Andalas
Author
Yeni, Fitri
Subject
S Agriculture (General) 
Datestamp
2022-01-20 04:39:35 
Abstract :
APLIKASI RIZOBAKTERI UNTUK PENGELOLAAN Spodoptera exigua HÜBNER PADA TANAMAN BAWANG MERAH (Allium cepa L.) DI LAPANGAN Abstrak Ulat bawang, Spodoptera exigua, merupakan hama utama pada tanaman bawang merah yang menyerang mulai dari fase vegetatif hingga generatif. Rizobakteri yang dikenal sebagai agen biokontrol telah mulai dimanfaatkan untuk pengendalian hama tanaman, tetapi informasi penggunaan rizobakteri untuk pengendalian hama ulat bawang masih terbatas. Tujuan penelitian adalah untuk menentukan dan membandingkan keefektifan rizobakteri Yuyaos dengan BPTPH dalam menekan populasi ulat bawang pada tanaman bawang merah (Allium cepa L.). Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 3 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri atas 2 jenis formula rizobakteri dan kontrol. Formula rizobakteri diintroduksi pada bibit bawang merah. Peubah yang diamati adalah perkembangan populasi dan tingkat kerusakan S. exigua dan pertumbuhan tanaman. Hasil penelitian menunjukan bahwa formula Yuyaos lebih efektif dalam mengendalikan populasi hama ulat bawang dibanding formula BPTPH dan kontrol. Kata kunci : bawang merah, formula rizobakteri, induksi ketahanan, Spodoptera exigua 
Institution Info

Universitas Andalas