DETAIL DOCUMENT
Prediksi Keandalan Sistem Distribusi Listrik Universitas Andalas Setelah Beroperasinya Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro Dan Pembangkit Listrik Tenaga Surya
Total View This Week0
Institusion
Universitas Andalas
Author
Lukman, Nur Hakim
Subject
TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering 
Datestamp
2022-01-19 06:46:00 
Abstract :
Untuk memanfaatkan energi terbarukan yang kaya di lingkungan Universitas Andalas (UNAND), maka dibangunlah Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) dan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang terhubung ke sistem distribusi listrik UNAND. Hal ini akan memberikan manfaat yang besar dalam peningkatan keandalan sistem distribusi listrik UNAND. Penelitian ini memprediksi keandalan sistem dalam variabel ENS (Energy Not Supplied) setelah beroperasinya PLTM dan PLTS. Tujuan dilakukannya penelitian yaitu untuk melihat penurunan nilai ENS dan membandingkan nilai ENS sebelum dan setelah beroperasinya PLTM dan PLTS. Perhitungan nilai ENS sistem dilakukan dengan memodelkan sistem distribusi listrik UNAND ke bentuk diagram blok keandalan, lalu dilakukan perhitungan menggunakan metode seri paralel dan metode event tree. Hasil perhitungan menunjukkan peningkatan keandalan sistem distribusi listrik UNAND setelah beroperasinya PLTM dan PLTS sebesar 3,9%. Peningkatan keandalan diperoleh dari penurunan nilai ENS sistem dari sebelum beroperasinya PLTM dan PLTS yaitu sebesar 1.248,057 kWh/tahun turun menjadi 1.199,267 kWh/tahun. 
Institution Info

Universitas Andalas