DETAIL DOCUMENT
PENGARUH EKSTRAK DAUN PAKU LIDAH (Pyrossia lanceolata (L.) Farw.) SEBAGAI BIOSTIMULAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL JAGUNG (Zea mays L.)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Andalas
Author
Agil, Kris Amrela
Subject
QK Botany 
Datestamp
2022-01-31 08:12:57 
Abstract :
Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak daun paku lidah (Pyrossia lanceolata (L.) Farw sebagai biostimulan terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung (Zea mays L.) telah dilaksanakan pada bulan Maret 2021 sampai Mei 2021 di Laboratorium Fisiologi Tumbuhan dan Rumah Kaca, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Andalas, Padang. Penelitian ini ditujukan untuk melihat pengaruh pemberian ekstrak daun paku lidah terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan. Perlakuan terdiri dari A (0 mg/l), B (25 mg/l), C (50 mg/l) serta D (100 mg/l). Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa ekstrak daun paku lidah dengan beberapa taraf konsentrasi mampu meningkatkan tinggi tanaman, luas daun, berat total tongkol, serta bobot 100 butir biji. Perlakuan paling baik didapatkan pada perlakuan C (50 mg/l) dengan peningkatan luas daun jika dibandingkan perlakuan lain. Dapat disimpulkan bahwa pemberian ekstrak daun paku lidah dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman jagung dan ekstrak daun paku lidah berpengaruh positif terhadap pertumbuhan tanaman jagung. 
Institution Info

Universitas Andalas