DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PEMUSATAN PAJAK PERTAMBAHAN NILAI (PPN) DAN MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK BADAN PADA PERUSAHAAN KONSULTAN KONSTRUKSI DI KOTA PADANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Andalas
Author
Mutia, Sari
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2022-01-31 07:02:01 
Abstract :
ABSTRAK Upaya pemerintah dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak dengan adanya pemusatan PPN dan modernisasi sistem administrasi perpajakan yang mempermudah wajib pajak melakukan kewajiban perpajakannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk meneliti pengaruh pemusatan PPN dan modernisasi sistem administrasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak badan pada perusahaan konsultan konstruksi di kota Padang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dan menggunakan teknik purposive sampling dengan 123 responden. Pengujian statistik yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemusatan PPN dan modernisasi sistem administrasi perpajakan berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak badan secara parsial dan simultan. Kata Kunci : pemusatan pajak pertambahan nilai (PPN); modernisasi sistem administrasi perpajakan; kepatuhan wajib pajak badan 
Institution Info

Universitas Andalas