DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN TEACHER EFFICACY PADA GURU PRAKTEK LAPANGAN (PL)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Andalas
Author
NINDY, RAHMATUL ASRO
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2022-02-08 07:52:09 
Abstract :
Guru PL ialah seseorang yang sedang menjalankan program pendidikan di perguruan tinggi pendidikan. Dalam mencapai tujuan dari program pendidikan itu sendiri diperlukan keyakinan diri seorang guru terhadap kemampuannya terutama dalam proses belajar di kelas. Namun hingga saat ini penelitian yang membahas bagaimana teacher efficacy pada guru PL masih sangat terbatas. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui gambaran teacher efficacy pada guru praktek lapangan (PL). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan jumlah responden 231 orang dan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu incidental sampling. Penelitian ini mengadaptasi alat ukur TSES oleh Tschannen ? Moran dan Hoy (2001) yang terdiri atas 24 item. Skala ini memiliki nilai reliabilitas 0,96. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat teacher efficacy pada guru PL berada pada kategori tinggi, dapat dilihati dari hasil dengan persentase 95%. 
Institution Info

Universitas Andalas