DETAIL DOCUMENT
Strategi Pre-Event Monstore dalam Peningkatan Brand Image Monstore
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bakrie
Author
Simanjuntak, Dicky Bungaran
Subject
Marketing Communications 
Datestamp
2018-08-31 03:35:50 
Abstract :
Strategi marketing dewasa ini berkembang semakin pesat, berbagai strategi dilakukan sebagai sarana untuk melebarkan sayap dari sebuah perusahaan ataupun dalam membangun sebuah brand, sebagai salah strategi marketing pre-event dinilai sebagai penunjang awal untuk menerapkan brand image dari perusahaan ataupun brand itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sebuah pre-event yang dilakukan oleh sebuah brand clothing Monstore sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan kualitas brand image-nya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsep karakteristik pre-event dari Shoone and Perry yang berfokus pada delapan karakteristik yang ada dalam tubuh pre-event yang setiap aspeknya dapat meningkatkan brand image dalam dimensi brand personality Monstore dimata publiknya. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kedelapan karakteristik pre-event ini dipergunakan dan diterapkan dalam setiap pelaksanaan pre-event Monstore. Karakteristik ini dilihat mampu merepresentasikan brand image dari Monstore dan pengaplikasiannya kepada publik lebih meningkat melalui pre-event. 
Institution Info

Universitas Bakrie