DETAIL DOCUMENT
Analisa Pengembangan Pegawai pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Dairi
Total View This Week0
Institusion
Universitas Medan Area
Author
Marbun, Felix
Subject
diklat 
Datestamp
2019-06-19 01:42:10 
Abstract :
Proses Pengembangan Pegawai dapat dilakukan dengan cara peningkatan kualitas sumber daya pegawai tersebut. Pengembangan pegawai dapat dilihat dari dua aspek yaitu kuantitas dan kualitas. Pengertian kuantitas menyangkut jumlah sumber daya manusia, sedangkan kualitas menyangkut mutu sumber daya manusia yang menyangkut kemampuan, baik kemampuan fisik maupun kemampuan non fisik (kecerdasan dan mental). Yang menjadi permasalahan pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Dairi yakni proses pengembangan pegawainya kurang mendapat perhatian. Adapun kendala mengenai pengembangan kemampuan pegawai menyebabkan kualitas kerja cenderung belum dapat diwujudkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis proses pengembangan pegawai melalui Diklat, Non Diklat, Tugas Belajar, Mutasi dan Promosi. Tipe penelitian ini adalah deskriptif yaitu berupaya memberikan gambaran mengenai keadaan objek atau permasalahan yang akan diteliti berdasarkan fakta - fakta yang tampak atau sebagaimana adanya. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengembangan pegawai melalui pendidikan dan pelatihan masih dirasakan kurang oleh karena itu perlunya perhatian oleh Pimpinan yang ada di Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Dairi. 

Institution Info

Universitas Medan Area