Abstract :
Dalam dunia industri persaingan antara perusahaan sangat ketat maka
perusahaan harus mampu menjaga loyalitas pelanggan nya agar pelanggan tersebut
tidak pindah ke kompetitor lainnya yang akan mengakibatkan penurunan nya
penghasilan perusahaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah
merek, harga dan kualitas produk berpengaruh pada loyalitas pelanggan PT Jaya
Timur. Jumlah responden pada penelitian ini ada sebanyak 147 pelanggan yang di
ambil sebagai sampel penelitian. Teknik pengumpulan data yang di gunakan adalah
kuisioner kemudian data yang diambil di analisis menggunakan apliksi SPSS versi 25.
Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan ada nya pengaruh merek terhadap
loyalitas pelanggan PT Jaya Timur secara positif atau signifikan dengan nilai t hitung
-4,066 > t tabel -1,97646 dan nilai signifikansi variabel merek tersebut adalah 0,000 <
0,05, adanya pengaruh harga terhadap loyalitas pelanggan PT Jaya Timur secara positif
atau signifikan dengan nilai t hitung 3,101 > t tabel 1,97646 dan nilai signifikansi
variabel harga tersebut adalah 0,002 < 0,05, adanya pengaruh kualitas produk terhadap
loyalitas pelanggan PT Jaya Timur secara positif atau signifikan dengan nilai t hitung
22,911 > t tabel 1,97646 dan nilai signifikansi variabel kualitas produk tersebut adalah
0,000 < 0,05, dan terakhir adanya pengaruh secara simultan antara merek, harga dan
kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan PT Jaya Timur secara positif atau
signifikan dengan nilai f hitung sebesar 230,233 > f tabel 3,06