Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Jannah, Maulidathul
Minarsih, Tri
Laila Vifta, Rissa
Subject
RS Pharmacy and materia medica
Datestamp
2020-10-06 02:21:34
Abstract :
Latar Belakang : Obat tradisional adalah obat asli dari Indonesia yang digunakan
secara turun temurun oleh nenek moyang. Di Indonesia obat tradisional lebih
dikenal dengan nama jamu. Jamu diminati masyarakat karena penggunaannya
bebas tanpa harus berkonsultasi dengan tenaga medis, namun beberapa industri
melakukan perbuatan yang melanggar aturan dengan cara menambahkan bahan
kimia obat pada jamu, paling sering ditemui bahan kimia obat anti inflamasi non
steroid.
Tujuan : untuk mengetahui kandungan bahan kimia obat anti inflamasi non
steroid apa saja pada jamu serta mengetahui konsentrasi bahan kimia obat yang
terkandung.
Metode : jenis penelitian dilakukan dengan metode studi literature. Data yang
digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari artikel hasil penelitian,
kemudian diuraikan secara deskriptif dengan cara memaparkan dan menganalisis
hasil penelitian dengan metode KLT-Densitometri.
Hasil : Berdasarkan penelitian dari beberapa artikel dapat diketahui bahwa
beberapa jamu tradisional positif mengandung bahan kimia obat anti inflamasi
non steroid parasetamol, piroksikam, dan fenilbutazon dengan kadar parasetamol,
pada artikel pertama 7,0%, 6.8% 7,5% , pada artikel kedua 4,49%, 4,82%, 7,19%
28,09% dan pada artikel ketiga fenilbutazon 9,5053%, 10,6138%; 62,8776%;
42,8839%, 24,9238%.
Kesimpulan : Terdapat bahan kimia obat anti inflamasi non steroid yang terdapat
dalam sampel jamu tradisional yang beredar dipasaran, yaitu parasetamol,
piroksikam, fenilbutazon.
Kata kunci : Jamu Tradisional, KLT-Densitometri, Anti Inflamasi Non Steroid