DETAIL DOCUMENT
Pelaksanaan Standar Pelayanan Publik Inovasi Sistem Informasi Pelayanan Masyarakat (SIMPELMAS) (Studi Di Kelurahan Songgokerto Kecamatan Batu Kota Batu)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Tribhuwana Tungga Dewi
Author
Kadiwano, Yuliana
Hardianto, WT
Rohman, A
Subject
Pelayanan Publik, Inovasi SIMPELMAS 
Datestamp
2021-08-05 01:56:47 
Abstract :
Inovasi sangat berperan penting dalam meningkatkatkan kualitas pelayanan publik. Tujuan dari inovasi adalah mendorong pemerintah untuk memperbaiki pelayanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan standar Pelayanan Publik Inovasi Sistem Informasi Pelayanan Masyarakat (SIMPELMAS) serta menganalisis dan mengidentifikasikan faktor-faktor yang mempengaruhi Pelaksanaan standar Pelayanan Publik Inovasi Sistem Informasi Pelayanan Masyarakat (SIMPELMAS) dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Standar pelayanan yang ada seperti prosedur pelayanan yang mudah dipahami, jangka waktu penyelesaian pelayanan terbilang cepat, tidak adanya pungutan biaya pelayanan. Dalam penelitian ini juga ditemukan faktor pendukung yang berupa cara mengakses Inovasi SIMPELMAS sangat mudah serta tidak membutuhkan waktu lama. Faktor penghambatnya kurangnya sosialisasi ke masyarakat serta jaringan internet yang masih sangat kurang. 

Institution Info

Universitas Tribhuwana Tungga Dewi